Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini 18 November 2020 : Andin Marah, Al Menyesal

Dion XT

Cerita sinetron Ikatan Cinta akan terus berlanjut, kisah cinta penuh misteri tentunya akan semakin membuat pemirsa terbawa perasaan. Berikut sinopsis sinetron Ikatan Cinta yang akan tayang malam ini Rabu, 18 November 2020 pukul 19.30 hanya di RCTI.

RCTI tak henti menghadirkan tontonan yang menarik hati pemirsa, salah satunya adalah sinetron Ikatan Cinta. Sinetron yang tayang setiap hari pukul 19.30 di RCTI ini sukses mendapatkan rating tertinggi selama sepekan.

Sinetron Ikatan Cinta diperankan oleh Amanda Manopo (Andin), Glenca Chysara (Elsa), Evan Sanders (Nino), Surya Saputra (Surya, Ayah Andin dan Elsa), Natasha Dewanti (Sarah), dan Arya Saloka (Al Debaran).

Pada episode sebelumnya, Andin memergoki Al bersama dengan Michelle di kamar rumah sakit tempat Al dirawat karena ditusuk perampok. Di sana Al mengatakan pada Michelle bahwa ia tak mencintai Andin.

Andin sakit hati mendengar hal tersebut dan berlari meninggalkan Al sambil menangis. Pak Surya yang datang untuk melihat keadaan Al dan Andin menemukan Andin menangis tersedu memeluknya. Andin pingsan dan dibawa Pak Surya pulang ke rumahnya.

Pada episode malam ini Al terus memikirkan Andin di rumah sakit. Ia kemudian menelpon Andin dan bertanya, apakah ia tidak mau menemani suaminya di rumah sakit. Andin menjawab pertanyaan Al dengan bertanya bukankah di sana ada Michelle. Andin sangat cemburu dengan keberadaan Michelle.

Al selanjutnya bertanya pada Andin, istri dia sebenarnya adalah Andin atau Michelle. Al berusaha menyakinkan Andin bahwa dirinya dan Michelle tidak ada hubungan apa-apa. Al sangat berharap Andin mau datang dan menemaninya.

Andin kemudian mencurahkan kekecewaannya pada Al. Andin tidak masalah jika Al mengatakan tidak mencintainya di depan dirinya sendiri, namun jika Al mengatakan bahwa ia tak mencintainya di depan orang lain, hati Andin sangat sakit.

Andin kemudian menutup telepon dan terus menangis. Al merasa sangat menyesal karena telah menyakiti Andin. Ia menyadari bahwa seharusnya Al tidak mengatakan hal tersebut pada Michelle hingga membuat Andin sakit hati.

Setelah menelpon Andin, Al hanya memandangi langit-langit kamar dengan penuh penyesalan dan kesedihan. Al pun diam-diam meminta maaf pada Andin. Namun sayang itu hanya Al ucapkan dalam hati dan Andin belum mengetahuinya.

Bagaimana kelanjutan kisah cinta Al dan Andin? Saksikan kelanjutan ceritanya, malam ini di RCTI.

Wajib Dibaca Juga

Bagikan:

Tinggalkan komentar