Viral Pekerja Proyek Salat Khusyuk di Atas Crane, Perjuangannya Bikin Terharu

Dion XT

Salat menjadi suatu keharusan bagi umat Muslim. Salat juga merupakan peribadatan bagi umat muslim yang harus dikerjakan dengan sebaik-baiknya untuk memperoleh Ridho dari Allah SWT.

Baru-baru ini, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pekerja proyek salat dari atas ketinggian. Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @jurnalisjunior.

Lihat postingan ini di Instagram

TERTANGKAP CAMERA , SEORANG PETUGAS PROYEK , LAKSANAKAN IBADAH SHALAT DI ATAS CRANE MAASYA ALLAH TABARAKALLAH… #viralvideos _ _ Masya Allah.. .😭semoga Beliau dan juga pemberi info ini serta yang melihat video ini di lancarkan rezekinya dan di mudahkan segala urusannya, Aamiin ya Allah . . Lokasi Proyek tower Victoria Bekasi . . 📽 kk @triad1986 Sukses itu ketika bisa shalat tepat waktu di saat kita disibukkan dengan urusan duniawi. Dan Jangan pernah merasa shalat itu beban, karena hakikatnya shalatlah yang meringankan beban. . . #rinasenja #Qif19 #tentangislam #towercrane #crane #shalatdiatascrane #ibadah #dekatkandiripadaallah #shalattepatwaktu #islamituindah #net2netcomm #bekasi #victoriabekasi Reposted from @net2netnews

Sebuah kiriman dibagikan oleh Jurnalis Junior (@jurnalisjunior) pada


Seperti yang terlihat dalam video, tampak seorang pria salat dari atas crane atau derek jangkung. Meski sedang bekerja dan berada di atas ketinggian, pekerja proyek tersebut tetap menyempatkan untuk menunaikan kewajibannya sebagai seorang Muslim.

Dari kejauhan, pria tersebut tampak khusyuk dalam salatnya di atas crane berwarna kuning tersebut.

Perjuangan pria tersebut salat di atas crane berhasil membuat netizen terharu dan salut.

Wajib Dibaca Juga

Bagikan:

Tinggalkan komentar