![]() |
Pada awalnya, dua bocah tersebut sedang asyik mandi hujan di dekat selokan. Namun, keduanya tiba-tiba melakukan aksi tak terduga, yaitu mengeruk sampah yang ada di selokan dan mengumpulkannya di karung.
Mereka kemudian memasukkan sampah tersebut ke dalam sebuah karung. Dengan keadaan basah kuyup, dua bocah tersebut tampak bersemangat mengumpulkan sampah dari dalam selokan.
“Baru kali ini lihat bocah pintar perduli banget. Gak abis pikir aja apa yang dia pikirkan sampe mau berbuat begitu. Dia ambilin sampahnya dari got terus ditaro di karung,” tulis sang kreator dalam videonya.
Aksi peduli bocah itu membuat Donna salut. Bocah tersebut juga mendapat pujian dari netizen, bahkan netizen sampai berebut ingin memberi hadiah dan menjajani bocah tersebut.
“Wahhh kalo nemu bocil kekgitu aku ajak makan mekdi,” kata Nita.
“Orangtuanya the best,” kata Rara Medlin.
@mynamedonna btw mereka tetanggaku😍 ##fyp