Akibat Menguap Terlalu Lebar, Rahang Pria Ini Bergeser dan Mulutnya Tak Bisa Tertutup

Dion XT

Seorang dokter ortopedi bernama dr Helmiyadi membagikan video memperlihatkan pengobatan pasiennya yang mengalami dislokasi sendi rahang atau rahang bergeser. Penyebabnya adalah sang pasien menguap terlalu lebar.

“Ini ada pasien laki-laki usia 45 tahun dengan keluhan tidak bisa menutup mulutnya karena dia menguap terlalu lebar, jadi (rahangnya) tidak bisa kembali,” kata sang dokter.

Dr Helmiyadi menjelaskan bahwa ia sedang berusaha untuk mengembalikan posisi rahang pasiennya. Dia kemudian memperlihatkan bagaimana cara menangani pasien yang mengalami dislokasi sendi rahang tersebut.

Dalam video, dr Helmiyadi tampak memasukkan tangannya ke dalam mulut sang pasien dan menekan bagian dalam mulutnya. Sementara itu, seorang perawat tampak memegang bagian kepala pasien tersebut.

Setelah diskolasi rahang dikembalikan kemudian dilanjutkan dengan menahan mandibula atau tulang rahang bawah dengan perban. FYI, mandibula merupakan satu-satunya tulang pada tengkorak yang bisa bergerak karena bisa ditekan dan diangkat pada saat membuka dan menutup mulut.

Pelajaran yang bisa diambil dari video yang dibagikan oleh dr Helmiyadi ini adalah pentingnya menahan untuk tidak menguap terlalu lebar. Selain itu, tertawa terlalu ngakak juga tidak disarankan karena bisa mengakibatkan dislokasi rahang.

@dr.helmiyadi_spot

Setelah dislokasi rahang dikembalikan, dipertahankan dengan elastic perban Balas @gaabbbbbbs ##ortopedi ##fypシ ##fyp ##fypdonggggggg ##jangantakutkedokter

♬ Papi Chulo Koplo Version – DRXML

Wajib Dibaca Juga

Bagikan:

Tinggalkan komentar